Β
Briefing Pagi: MoD PA Tanjungkarang Tekankan Semangat Kerja dan Pelayanan Prima
Β
PA Tanjungkarang - 8 Agustus 2025
Bertempat di Ruang Pelayanan Pengadilan Agama Tanjungkarang Kelas IA, Ketua Manager on Duty (MoD) bersama Panitera Muda melaksanakan briefing pada pukul 08.00 WIB.
Β 
Pada kesempatan ini, MoD Elok Diantina, S.H., M.H. bersama Andi Apriyanto, S.H., M.H. mengajak seluruh petugas untuk memulai hari dengan semangat dan selalu menerapkan 5S (Senyum, Sapa, Salam, Sopan, Santun) dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Panitera Muda menambahkan bahwa pada hari ini terdapat kegiatan kantor yang dapat diikuti apabila jadwal pelayanan tidak terlalu padat. Namun demikian, pelayanan di PTSP tetap harus berjalan dan petugas wajib stand by untuk melayani para pencari keadilan.




